Artikel

Jaga Kesehatan Keluarga di Kampung dengan Tidak Mudik

 
 | ArusBaik

ArusBaik.id - Wakil Presiden Ma’ruf Amin meminta masyarakat agar mentaati larangan mudik pada 6-17 Mei 2021. Meski tidak bisa pulang kampung, silaturahmi tetap bisa terjalin lewat daring atau online.

Wapres mengatakan momen Lebaran kali ini masih harus dilewatkan di rumah lantaran Indonesia masih harus berjuang menghadapi pandemi Covid-19.

“Suasana Idul Fitri 2021 kali ini kita masih berjuang bersama-sama menghadapi pandemi Covid-19. Demi keselamatan kita bersama, pemerintah kembali mengeluarkan larangan mudik atau pulang kampung,” kata Wapres mengutip Tempo, Rabu (12/5).

Menurut Wapres, perayaan Idul Fitri kali ini semua pihak kembali dituntut pengorbanannya untuk tidak bertemu keluarga besar di kampung halaman. Meski begitu, jangan sampai hal ini mengurangi makna Idul Fitri dan silaturahmi lebaran masih bisa tetap dilakukan secara daring.

“Namun situasi ini jangan mengurangi makna dari Idul Fitri. Silaturahim tetap bisa kita lakukan, meskipun jarak jauh melalui teknologi daring,” ujar Ma’ruf.

Mantan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) ini mengajak semua pihak melanjutkan perjuangan untuk keluar dari pandemi Covid-19, salah satunya dengan mengurangi mobilitas.

“Karena kita tidak ingin usaha yang telah dilakukan setahun terakhir dalam menghadapi pandemi Covid-19 menjadi sia-sia, dan tentu keselamatan sanak saudara serta handai tolan merupakan prioritas utama yang harus kita jaga bersama,” imbuhnya.

Ma’ruf menambahkan meskipun situasi berat, tapi ia meyakini bangsa Indonesia mampu menghadapinya. Dia mengimbau semua pihak agar terus bersemangat dan tidak putus asa menghadapi pandemi Covid-19. (CHE)