Artikel

Kreatif, Dua Konten Ajakan Vaksinasi Ini Diapresiasi Warganet

 
 | ArusBaik

ArusBaik.id - Vaksinasi Covid-19 terus digencarkan oleh pemerintah dalam rangka mengejar kekebalan komunal untuk mengatasi pandemi Covid-19. Saat ini, penyuntikan vaksin sudah mencapai 1 juta orang dalam satu hari.

Imbauan untuk menyukseskan vaksinasi juga terus dilakukan baik oleh pemerintah pusat, daerah maupun pihak swasta. Dari sejumlah ajakan tersebut, ada dua konten yang menurut redaksi cukup menarik dan bisa ditiru oleh pihak lain.

Konten pertama berasal dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Sedangkan konten kedua berasal dari Filosopi Kopi.

Dalam konten ajakannya, Kemenkes tampak memberikan kejutan karena menampilkan karakter anime Jepang yang cukup memiliki banyak penggemar di Indonesia. Konten Kemenkes ini berupa video point of view (POV) yang diunggah di akun TikTok resmi Kemenkes.

Namun konten video tersebut rupanya diunggah ulang oleh Asumsi.co ke Twitter. "Keren banget ini konten Kemenkes di TikTok," tulis @asumsico.

Unggahan ulang Asumsi itu mendapat sambutan luas dari warganet di Twitter. Mereka banyak yang mengapresiasi Kemenkes yang cukup kreatif membuat konten ajakan secara khusus bagi penggemar anime.

Hingga tulisan ini dipublikasikan, unggahan @asumsico yang berisi video Kemenkes itu sudah di-retweet sebanyak 1.349 kali, dan disukai sebanyak 4.584 orang.

Sedangkan konten ajakan kedua berasal dari Filosofi Kopi. Melalui akun Twitter @filosofikopi_id, mereka memberikan promo berupa kopi gratis bagi pengunjung yang telah divaksin.

"Apresiasi kecil dari kami untuk kalian yang sudah ikut program vaksin," tulis akun tersebut.

Sebanyak 1,4 ribu warganet di TWitter langsung menyukai unggahan tersebut. Lebih dari 700 akun bahkan me-retweet cuitan Filosofi Kopi tersebut.

"Alhamdulillah udah vaksin, Rabu pulang ngantor mampir dulu kali ya? hehe," tulis @Spritelemonades.

"Yuk Vaksin Biar bisa dapat Kopi Gratis dari @filosofikopi_id. Dan juga Diutamakan Setelah Vaksin Tetap Jaga kesehatan Dan jaga Jarak ya," tulis @usodaro077.

"Tolong viralkan yang seperti ini, daripada viralin hoax," tulis yosatrist. (WIL)