Artikel

Presiden: Kemenangan Greysia/Apriyani Kado Hari Kemerdekaan RI

 
 | ArusBaik

ArusBaik.id - Presiden Joko Widodo menyambut baik kemenangan pasangan ganda putri tim bulutangkis Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Diketahui, keduanya berhasil menyabet medali emas dalam Olimpiade Tokyo 2020 sekaligus mempersembahkan medali emas pertama dalam ajang tersebut.

Menurut Presiden Jokowi, jerih payah dan prestasi Greysia/Apriyani menjadi kado yang luar biasa bagi Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-76 yang akan diperingati pada 17 Agustus mendatang.

"Penantian emas itu berakhir sudah siang ini. Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil menyabet medali emas Olimpiade Tokyo 2020 dalam pertandingan yang alot dan mendebarkan," kata Presiden melalui unggahannya di media sosial, Senin (2/8).

"Kemenangan ini menjadi kado ulang tahun kemerdekaan Indonesia, dua pekan lagi. Selamat dan terima kasih Greysia/Apriyani!" imbuh Presiden.

Diketahui, selain merupakan medali emas pertama Indonesia, Greysia/Apriyani juga mengukir sejarah lantaran meraih medali emas pertama untuk nomor ganda putri bulutangkis Indonesia dalam ajang Olimpiade.

Pada pertandingan final, Senin (2/8), pasangan Greysia/Apriyani meredam perlawanan tim dari China dengan hanya dua set saja. Set pertama berhasil dimenangkan Greysia/Apriyani dengans skor 21-19, sementara set kedua dimenangkan dengan skor 21-15.

Keberhasilan Greysia/Apriyani menambah panjang prestasi Indonesia di ajang bulutangkis Olimpiade. Torehan emas Indonesia di ajang Olimpiade pertama kali diraih pada tahun 1992 oleh Susy Susanti-Alan Budikusuma. Sejak itu tim bulutangkis rutin menyumbangkan medali emas.

Greysia/Apriyani sendiri secara tidak langsung mengubah image ganda putri bulutangkis Indonesia. Pasalnya, nomor ini jarang bisa berbuat banyak di olimpiade. Namun semua rekor bisa dipatahkan oleh keduanya, mulai dari melaju semifinal, maju ke final, dan akhirnya meraih medali emas. (WIL)

Simak penjelasan ringkasnya berikut ini: