Artikel

Ribuan Pekerja Migran Dapat Pendampingan Pendaftaran Kartu Prakerja

 
 | ArusBaik

ArusBaik.id - Program Kartu Prakerja gelombang 17 tahun 2021 resmi dibuka. Sebanyak enam ribu purna Pekerja Migran Indonesia (PMI) mendapat pendampingan untuk daftar kartu prakerja.

Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja, Denni Puspa Purbasari mengatakan, pihaknya mengapresiasi sekitar 20 staf Badan Perlindungaan PMI yang melakukan pendampingan terhadap 6 ribu pekerja tersebut.

"Selama beberapa hari ini mereka bekerja keras mendampingi enam ribu purna PMI untuk memperkenalkan tata cara pendaftaran Kartu Prakerja," kata Denni mengutip Antara, Selasa (8/6).

Pembukaan gelombang 17 Kartu Prakerja sendiri dilakukan di Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta. Menurut Denni, ribuan purna PMI itu berasal sebelumnya bekerja di Malaysia, Hongkong, Arab Saudi, dan negara lain.

Sebelum melakukan pendampingan, para purna PMI itu telah diberi sosialasi Kartu Prakerja melalui selebaran dan layar monitor di Tower 9. Sementara fasilitas pendaftaran dilakukan di Tower 10 lantai dua.

Pada gelombang 17 ini, Program Kartu Prakerja menyasar sekitar 44 ribu penerima baru. Jumlah itu berasal dari peserta penerima gelombang sebelumnya yang dicabut karena tidak memanfaatkan bantuan yang diberikan. (WIL)