Artikel

Viral! Polisi Cianjur Hadiahkan Ayam Lansia yang Mau Divaksin

 
 | ArusBaik

ArusBaik.id - Kepolisian Sektor Pacet, Cianjur, Jawa Barat punya cara unik untuk mendorong minat lansia ikut vaksinasi Covid-19. Satu ekor ayam diberikan bagi setiap lansia yang bersedia divaksinasi.

Selain itu, pihak polsek juga menyediakan kendaraan antar jemput bagi lansia yang bersedia divaksin Covid-19.

Indonesia memang tengah gencar melakukan program vaksinasi massal demi memerangi penyebaran Covid-19. Namun, masih banyak tantangan yang harus dihadapi, termasuk ketidakpercayaan publik terhadap vaksin.

Hadiah seekor ayam hidup bagi lansia yang bersedia divaksin ini pun viral dan mendapat perhatian sejumlah media internasional seperti CNN.

Asisten Komisaris Polisi di Kecamatan Pecat Galih Apria mengatakan penduduk lanjut usia (lansia) di daerahnya masih ragu untuk divaksinasi lantaran banyak kabar miring yang beredar.

“Awalnya banyak misinformasi dan hoaks tentang vaksin yang beredar secara online, terutama di media sosial. Banyak orang lanjut usia berpikir bahwa vaksin tidak mencegah Covid-19 tetapi akan menyebabkan penyakit serius bahkan kematian,” kata Galih dikutip dari Liputan6.com, Jumat (18/6).

Kepolisian sektor Pacet bekerja sama dengan pemerintah Kecamatan dan puskesmas setempat meluncurkan program ayam gratis bulan lalu.

Jika sebelumnya, hanya 25 orang dari 200 penduduk lansia yang bersedia divaksin, kini sekitar 250 orang setiap harinya yang bersedia menerima vaksinasi. (CHE)

Simak penjelasan ringkasnya berikut ini: