Artikel

Tetap Waspada Covid, Jangan Keluar Rumah jika Tak Mendesak

 
 | ArusBaik

ArusBaik.id - Perbaikan kasus Covid-19 di sejumlah daerah di Indonesia hendaknya tidak menjadikan masyarakat larut dalam euforia. Masyarakat harus tetap waspada dengan tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan (prokes).

Menurut Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satgas COvid-19, Sonny Harry B. Harmadi, penurunan kasus Covid-19 belakangan ini memicu peningkatan mobilitas masyarakat khususnya di wilayah Jawa-Bali. Peningkatan mobilitas ini, kata dia, juga telah diperingatkan oleh Badan Kesehatan Dunia atau WHO.

Sonny menyebutkan, peringatan dari WHO itu disampaikan dalam bentuk laporan tertarnggal 15 September 2021 mengenai kondisi terkini Covid-19 di Indonesia.

"Laporan itu menyoroti peningkatan mobilitas masyarakat di Jawa-Bali, dan beberapa sektor yang dinilai mengalami peningkatan mobilitas terutama memang di sektor ritel dan rekreasi di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Banten," kata Sonny mengutip Sindonews, Senin (20/9).

Selain menyoroti peningkatan mobilitas, laporan WHO itu juga menyebut bahwa mobilitas di beberapa wilayah tersebut meningkat seperti sebelum pandemi. WHO juga menyarankan ada antisipasi kontret terhadap temuan tersebut.

Untuk itu, dalam beberapa kesempatan, Presiden Jokowi dan para menteri senantiasi mengingatkan masyarakat untuk tetap disiplin protokol kesehatan. Selain menggunakan masker, masyarakat juga diminta tetap di rumah jika tidak untuk keperluan mendesak.

"Sebenarnya kesadaran masyarakat untuk membatasi mobilitas hanya untuk keperluan yang betul-betul penting. Sampai saat ini masih ada pembatasan kegiatan masyarakat, PPKM itu, namun dibuat leveling," katanya. (WIL)